Wakatobi, Britakita.Net
Pengurus Daerah (PD) Pemuda Muhammadiyah Wakatobi gelar ngopi bareng Kapolres Wakatobi, Rabu (25/11/2020). Agenda bertema “Strategi Khamtibmas Polres Wakatobi Mengawal Pilkada Wakatobi 2020” ini dihadiri oleh sejumlah anggota polisi dan puluhan kader Muhammadiyah Wakatobi dengan tetap memperhatikan protokol kesehatan covid-19.
Ketua Umum Pemuda Muhammadiyah Wakatobi, La Ane menyampaikan maksud dan tujuan kegiatan tersebut. Pemuda Muhammadiyah merupakan dari masyarakat yang juga menaruh perhatian kepada keamanan dan kedamaian Pilkada.
“Tugas Kamtibmas ini bukan hanya tugas kepolisian, tetapi juga adalah kerjasama semua pihak, termasukPemuda Muhammadiyah adalah bagiannya,” terang La Ane saat membawakan sambutannya.
Lanjut dia, melalui kegiatan ini, secara tidak langsung merupakan pendeklarasian diri orang-orang yang tergabung dalam Pemuda Muhammadiyah, bahwa mereka akan berusaha bersama-sama kepolisian dan masyarakat menciptakan keamanan Pilkada.
“Dengan kegiatan ini, kami dari Pemuda Muhammadiyah mendeklarasikan diri kami sebagai kontributor upaya-upaya keamanan,” tambahnya.
Selain itu, Kabid Hukum dan HAM PD Pemuda Muhammadiyah Wakatobi, Jayadin Laode menyampaikan, maraknya kasus-kasus pembunuhan akibat miras cukup meresahkan dan harus mendapat perhatian khusus dari pihak kepolisian.
Termasuk hoax dan akun palsu, Jayadin meminta kepada pihak kepolisian agar betul-bentul bisa menggerakkan tim cybernya untuk mengungkap sejumlah akun palsu yang banyak memicu perang argumen di media sosial.
Menanggapi sejumlah permintaan Pengurus Pemuda Muhammadiyah, Kapolres Wakatobi, AKBP Suharman Sanusi memastikan telah mengatur sejumlah langkah-langkah.
“Kepolisian Wakatobi sangat serius mengawal Pilkada sehingga telah membuat langkah-langkah dan strategi demi terciptanya Pilkada yang damai, aman, tentram, dan terkendali,” tuturnya.
Akan tetapi kata Surahman, perlu kerjasama dengan masyarakat untuk mensukseskan itu semua.
“kami berharap, masyarakat mau menjadi mitra kami dalam upaya menciptakan Pilkada damai,” harapnya.
Laporan: Ganiru
Editor: Amar