Ini Janji Wamendag RI saat Berkunjung di PB HIPTI Sultra

waktu baca 2 menit
Sabtu, 10 Des 2022 19:09 0 488 redaksi

Kendari, Britakita.net

Wakil Menteri Perdagangan RI, Jerry Sambuaga menjalin tali silatuhrahim  kepada pelaku Usaha Mikro Kecil Menegah (UMKM) Kota Kendari binaan Pengurus Besar Himpunan Pengusaha Tolaki Indonesia (HIPTI), Sabtu (10/12/22).

Kegiatan itu berlangsung di Kantor PB HIPTI, dan di hadiri Kepala Dinas Perdagangan Sultra, Pelaku UMKM Kota Kendari, Ketua Lembaga Adat Tolaki (LAT), Ketua PB HIPTI, beserta pengurus DPD Angkatan Muda Pembaharu Indonesia (AMPI) Sultra.

Di kesempatan tersebut, Wakil Mentri Perdagangan (Wamendag) RI, Jerry Sambuaga mengungkapkan bahwa kedatangannya di bumi anoa sebagai bentuk dukungan Kementrian Perdagangan kepada pelaku UMKM.

“Kami sangat senang karena bisa melihat dan berdiskusi langsung kepada pelaku UMKM, mulai dari kemasan sampai dengan promosinya yang intinya Kami dari pihak pemerintah pusat, maupun Provinsi, Kota dan Kabupaten selalu mendukung pelaku Usaha Mikro Kecil Menegah, untuk bisa bersaing di pasar lokal dan pasar dunia,” ungkap Wamendag RI, Jerry Sambuaga kepada awak media, dikantor PB HIPTI.

Jerry Sambuaga juga mengatakan bahwa di Provinsi Sulewesi Tenggara (Sultra) ini banyak potensi yang harus di kembangkan khsusunya bagian UMKM.

“Sebab kami menyadari Usaha Mikro Kecil Mengah itu adalah sebagai salah satu pilar perdagangan dan telah memberikan kontribusi besar kepada ekonomi negara,” jelasnya.

Selain dari itu, Jerry Sambuaga menambahkan bahwa pihaknya akan memfasilitasi para pelaku UMKM.

“Maka dari itu kami focus pada pengembangan, pembinaan dan pengawasan, kebetulan kementrian perdagangan mempunyai aitipisi dan abdak perwakilan Kementrian Perdagangan luar negeri ada di 46 titik, fungsinya supaya kita bisa business matchingkan,” tutup Wamendag RI, Jerry Sambuaga yang juga merupakan Ketua Umum DPP AMPI.

Ketua PB HIPTI Sultra, Rusmin Abdul Gani (RAG) yang sebelumnya memberikan sambutan mengungkapkan sangat terharu dengan kedatangan Wamen di Kantor pengurus PB HIPTI Sultra. Karena dengan kehadiran Wamen menjadi spirit baru untuk HIPTI bisa terus memberikan yang terbaik untuk masyarakat khususnya pelaku UMKM.

“Terima kasih ada kunjungan Wamen, kami pengurus PB HIPTI akan terus bersama UMKM untuk bisa mewujudkan kokohnya ekonomi masyarakat,” ujarnya.

Untuk diketahui Business matching menjadi salah satu metode bisnis yang cocok diimplementasikan untuk para pebisnis muda dan UMKM,

Laporan: Rahim Sidde

Penulis :
Editor :

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *




LAINNYA
error: Content is protected !!