Direktur Bank Sultra Buka Pertandingan Cabor Futsal di Porprov Sultra ke XIV

waktu baca 2 menit
Minggu, 27 Nov 2022 22:11 0 320 redaksi

Kendari, Britakita.net

Pembukaan pertandingan Futsal Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Sulewesi Tenggara (Sultra) ke XIV resmi digelar di Graha Futsal Murhum Bau-Bau. Sebanyak 14 tim saling berhadapan dilaga awal (babak penyisihan) group, Minggu (27/11/22).

Kegiatan tersebut dibuka oleh Ketua Asosiasi Futsal Provinsi (AFP) Sultra, Abdul Latif menyampaikan terima kasih kepada Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Sultra, yang sudah memberikan ruang bagi Cabang Olaraga  futsal sehingga bisa dipertandingkan dalam ajang olahraga empat tahunan ini.

“Alhamdulillah berkat kerja sama yang baik dari seluruh pengurus AFP Sultra dan dukungan dari Ketua KONI Sultra, sehingga pertandingan futsal kali ini dapat digelar walaupun yang awalnya hampir tidak dipertandingkan. Kita patut berikan apresiasi kepada Ketua KONI Sultra Alvian Taufan Putra,”Ucap Abdul Latif dengan raut wajah penuh semangat saat pembukaan futsal berlangsung.

Lebih lanjut, latif mengatakan Kesuksesan penyelenggaraan Porprov tahun ini akan kita jadikan sebagai contoh pelaksanaan pertandingan futsal kedepannya.

“Apalagi tahun depan kita akan menjadi tuan rumah Liga Futsal Nusantara (LFN). Maka di kesempatan ini mari kita bersama-sama untuk menyukseskannya,”Tuturnya

Latif menambahkan selamat bertanding kepada seluruh peserta dan juga berpesan untuk selalu menjunjung tinggi sportifitas.

“Karena Jika menang itu merupakan suatu prestasi dan jika kalah jangan ada frustasi, jangan menyerah dan selalu optimis”Pungkas Abdul Latif yang juga merupakan Direktur Utama Bank Sultra.

Di kesempatan yang sama, Samkarya selaku ketua panitia menyampaikan dalam pertandingan kali ini ada 3 Kabupaten yang tidak ikut berlaga.

“Di karenakan ada 2 kabupaten yang absen bertanding dan 1 kabupaten yang asosiasi futsalnyanya belum terbentuk,”Tandasnya

Lebih lanjut, Samkarya menyampaikan pertandingan futsal ini akan berlangsung sejak tanggal 27 November sampai dengan 2 Desember 2022, dan akan dipandu dengan 10 Wasit.

“Tatkala pentingnya, kami mengucapkan terimakasih banyak kepada Bank Sultra telah mensponsori kami,”Tutup Ketua Panitia Futsal, Samkarya di Graha Futsal Murhum Bau-bau.

Laporan: Rahim Sidde

Penulis :
Editor :

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *




LAINNYA
error: Content is protected !!