Konawe, Britakita.net
Dinas Sosial (Dinsos) Kabupaten Konawe menyalurkan bantuan untuk korban kebakaran rumah akibat tersambar petir di Desa Amosilu, Kecamatan Besulutu.
Bantuan diserahkan langsung Kepala Dinsos Konawe, Agus Suyono dan diterima oleh ibu Bungaena. Prosesi itu disaksikan Kades setempat, Justa.
Jenis bantuan yang diberikan, yakni matras, kasur, selimut, perlengkapan pakaian dewasa, perlengkapan mandi hingga sembako. Menurut Agus Suyono, bantuan yang diberikan itu diperuntukan bagi korban yang rumahnya rusak berat.
“Kejadian ini juga sudah kami laporkan ke Kemensos. Selanjutnya, kita masih menunggu semoga korban bisa mendapat perhatian pemerintah pusat,” jelasnya.
Sementara itu, Kades Amosilu Justa menyampaikan, untuk kebutuhan pangan korban pihaknya sudah berupaya mencarikan lewat kegiatan donasi. Sementara untuk perbaikan rumah, pihaknya masih akan berkoordinasi dengan Dinas PUPR Konawe.
“Korban sendiri berharap kepada pihak-pihak terkait agar bisa membantunya,” pungkasnya.
Laporan: Mar
Tidak ada komentar