Berkunjung di Wakatobi, Andi Sumangerukka Sholat di Mesjid Tertua Kedua di Sultra

waktu baca 2 menit
Minggu, 26 Sep 2021 10:19 0 460 redaksi

Wakatobi, Britakita.net

Berkunjung di Kabupaten Wakatobi, Andi Sumangerukka menyempatkan diri mengunjungi mesjid kedua tertua yang ada di Sulawesi Tenggara (Sultra) yang terletak di Kraton Liya yang berada di Desa Liya, Kecamatan Wangi-wangi Selatan, Kabupaten Wakatobi Jumat (17/9/21), dimana Jendral Kota Lama itu juga melaksanakan Sholat Jumat berjamaah.

Dalam kunjungannya tersebut Mantan Panglima Kodam XIV/ Hasanuddin itu diarak oleh masyarakat yang mengenakan pakaian adat menuju Mesjid yang dibangun tahun 1546 silam. Dimana menurut sejarah Mesjid tersebut salah satu saksi penyebaran Agama Islam Sulawesi Tenggara khususnya Kabupaten Wakatobi.

Berkunjung di Wakatobi, Andi Sumangerukka Sholat di Mesjid Tertua Kedua di Sultra

Andi Sumangerukka saat diarak menuju ke Mesjid Kraton Liya di Wakatobi

Usai diarak, Ketua Dewan Pembina ASR itu kemudian masuk kedalam mesjid yang berjarak kurang labih 10 kilometer dari Ibu Kota Kabupaten Wakatobi, untuk melaksanakan sholat Jumat secara berjamaah di Shaf kedua.

Usai melaksanakan sholat Jumat, Andi Sumangerukka yang didampingi oleh Ketua DPD Gerindra Sultra, Andi Ady Aksar bersama jajaran kemudian melihat kondisi mesjid yang belum banyak berubah dari kondisi semula ber abad-abad yang lalu.

Usai menanjau mesjid, Andi Sumangerukka kemudian bertemu dengan pengurus mesjid, kemudian memberikan bantuan uang tunai untuk perbaikan mesjid. Tak hanya itu mantan Anak Ketua DPRD Kota itu juga memberikan mengganti Sound System, dan Mimbar mesjid.

Berkunjung di Wakatobi, Andi Sumangerukka Sholat di Mesjid Tertua Kedua di Sultra

Mesjid Kraton Liya, Merupakan Mesjid tertua ke Dua di Sulawesi Tenggara

“Semoga bantuan ini bisa digunakan dengan baik agar jamaah Mesjid ini bisa lebih khusyu,” ujarnya.

Imam Mesjid Kraton Liya, Lahido yang ditemui mengucapkan terima kasih kepada Andi Sumangerukka calon Gubernur Sultra itu. Dimana bantuan yang diberikan akan digunakan dengan baik untuk kepentingan Kraton Liya.

“Bantuan ini akan digunakan dengan baik-baik, kami pengurus mesjid mengucapkan terima kasih. Dan mendoakan bapak Andi Sumangerukka selalu diberi kesehatan dan apa yang menjadi cita-citanya secara terwujud,” tutupnya.

Laporan: Ganiru
Editor: Komar

Penulis :
Editor :

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *




LAINNYA
error: Content is protected !!