Surat B1KWK Kota Kendari dan 16 Daerah Lainnya Telah Diserahkan, Ketua Gerindra: Semua Pilihan Terbaik

waktu baca 2 menit
Minggu, 25 Agu 2024 22:41 0 471 redaksi

Kendari, Britakita.net

Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) resmi menyerahkan Surat B1-KWK kepada pasangan Bakal Calon Walikota Kendari, Yudhianto Mahardika dan Hj. Nirna Lachmuddin. Hal tersebut memastikan pasangan Yudhi-Nirna melaju pada Pilwali Kota Kendari November 2024 nanti.

Hal tersebut diungkapkan Ketua DPD Gerindra Sultra, Andi Ady Aksar usai menyerahkan Surat B1KWK kepada 16 Bacakada di Sultra, Minggu (25/8/2024) di Hotel Calro Kendari. Yang menjelasakan bahwa penyerahan B1KWK untuk Kota Kendari diserahkan tidak bersamaan dengan 16 Kabupaten Kota lainnya.

“Untuk Kendari tidak bersamaan, karena adanya kesalahan penulisan. Jadi saat kami DPD akan mengambil seluruh Surat B1KWK yang sudah siap baru 16. Kendari masih ada perbaikan,” katanya.

Lanjut Triple A, namun penyerahannya dilakukan hari ini juga bersamaan dengan 16 Kabupaten lainnya. Namun untuk B1KWK Kota Kendari diserahkan di DPP Partai Gerindra dan Yudhianto Mahardika menerima langsung dari DPP Surat tersebut.

“ Namun penyerahannya semua dilaksanakan hari ini. Intinya Gerindra telah menentukan pilihannya kepada Putra Putri terbaik untuk memimpin daerahnya masing-masing. Dan yang terpenting selalu mengedapankan kepentingan masyarakat.

Surat B1KWK Kota Kendari dan 16 Daerah Lainnya Telah Diserahkan, Ketua Gerindra: Semua Pilihan Terbaik

Untuk Diketahui Pasangan calon kepala daerah yang menerima Surat B1KWK ini di antaranya adalah:

  1. Kabupaten Bombana: Andi Nirwana dan Heryanto
  2. Kabupaten Konawe Selatan: Adi Jaya Putra dan James Adam Mokke
  3. Kabupaten Muna: La Ode M. Rajiun Tumada dan Purnama Ramadhan
  4. Kabupaten Muna Barat: La Ode Darwin dan Ali Basa
  5. Kabupaten Buton Utara: Afirudin Mathara dan Rahman
  6. Kabupaten Buton: Alvin Akawijaya Putra dan Syarifudin Saafa
  7. Kabupaten Wakatobi: Hamirudin dan Muhammad Ali
  8. Kabupaten Buton Tengah: La Andi dan Abidin
  9. Kabupaten Buton Selatan: Muhammad Adios dan La Ode Syawal
  10. Kota Baubau: Nur Ari Raharja dan La Ode Yasin Mazadu
  11. Kabupaten Kolaka: Amri Jamaluddin dan Husmaluddin
  12. Kabupaten Kolaka Utara: Sumarling dan Timber
  13. Kabupaten Kolaka Timur: Dalle Efendi dan Suhaemi Nasir
  14. Kabupaten Konawe Utara: Sudiro dan Raup
  15. Kabupaten Konawe Kepulauan: Rifqi Saifullah Razak dan Farid
  16. Kabupaten Konawe: Harmin Ramba dan Dessy Indah Rachmat
  17. Kota Kendari: Yudhianto Mahardika Anton dan Hj. Nirna Lachmuddin
Penulis : Mar
Editor : Red

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *




LAINNYA
error: Content is protected !!