Rayakan HUT PPNI Ke 45, Perawat Se Sultra Berkumpul Di Bombana

waktu baca 2 menit
Sabtu, 23 Mar 2019 05:43 0 353 redaksi

Bombana, Britakita.id

Kabupaten Bombana di pilih Persatuan Perawat Nasional Indonesia (PPNI) Sultra, untuk melaksanakan peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) PPNI yang ke 45. Dimana selain melakukan acara seremoni, perawat yang kurang lebih berjumlah 500 orang melaksanakan beberapa kegiatan sosial salah satunya sunatan massal.

HUT PPNI ke 45 di Bombana yang dilaksanakan Jumat (22/3/19) di aula Kantor Bupati Bombana dihadiri langsung oleh Bupati Bombana, H. Tafdil beserta jajaran, Kapolres Bombana, AKBP Andi Adnan Syafruddin dan ketua Palang Merah Indonesia (PMI) Bombana Hj. Andi Nirwana Sabbu.

Ketua PPNI DPW Sultra Heryanto dalam sambutannya sangat berterima kasih kepada Bupati Bombana H. Tafdil dan Ketua PMI Bombana Hj. Andi Nirwana Sabbu, karena telah mendukung peringatan HUT PPNI ke 45 dilaksanakan di Wonua Bombana. Karena berkat dukungan tuan rumah pelaksanaan HUT PPNI dapat berjalan dengan baik.

” PPNI adalah organisasi kesehatan terbesar di Indonesia, dan suatu kebanggaan buat kami diterima dengan baik oleh tuan rumah untuk memperingati HUT PPNI ke 45 di Bombana,” sambutannya.

Anggota DPRD Bombana itu juga menjelaskan HUT PPNI ini dilakukan bukan hanya menjadi momen yang dirayakan, tetapi juga bermanfaat untuk menjalin hubungan kekeluargaan ataupun silaturrahmi antar perawat dan Pemerintah Daerah, dan antar jajaran perawat di seluruh se Sultra.

” Jadi seluruh pengurus PPNI DPW Sultra berkumpul di Bombana. Dan kehadiran kami disini tak hanya merayakan HUT PPNI saja tetapi ada beberapa kegiatan sosial yang kami lakukan dan juga beberapa kegiatan seni dan olahraga” tutupnya.

Bupati Bombana yang juga memberikan sambutan menyampaikan bahwa kegiatan ini sangat erat kaitanya dengan program Gembira kerja yakni upaya peningkatan pelayanan kesehatan oleh perawat langsung ke masyarakat melalui Praktik Keperawatan Mandiri.

” Harapan kami dengan moment ini, dapat mempererat silaturahmi dan lebih mepererat lagi hubungan antara perawat dan Pemerintah Kabupaten Bombana,” tutupnya.

Laporan: Fendi

Penulis :
Editor :

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *




LAINNYA
error: Content is protected !!