Kooperatif dan Tepat Waktu, Pj Bupati Konawe Penuhi Panggilan Bawaslu

waktu baca 2 menit
Kamis, 9 Nov 2023 23:37 0 459 redaksi

Konawe, Britakita.net

Pj Bupati Konawe Harmin Ramba memenuhi panggilan dari Badan Pengawasan Pemilu (Bawaslu) Konawe, Kamis (9/11/2023). Kedatangan orang nomor satu di daerah lumbung beras Sultra itu dalam rangka melakukan klarifikasi atas pelaporan yang dilakukan Gerakan Pemuda dan Mahasiswa Konawe Raya, Jumat (3/11/23).

Harmin Ramba hadiri di kantor Bawaslu pukul 09.55 Wita. Ia datang mengenakan kopiah dan kemeja khas Konawe. Harmin yang dijadwalkan melakukan klarifikasi ke Bawaslu pukul 10.00 Wita, segera menuju ruangan yang disediakan.

Permintaan klarifikasi berlangsung tertutup dan ditangani langsung oleh Koordintor Divisi (Kordiv) Penanganan Pelanggaran dan Penyelesaian Sengketa (PPPS), Restu. Klarifikasi itu berlangsung tidak lama, karena sekira 30 menit kemudian Harmin sudah keluar ruangan.

“Saya tidak ada statement (komentar, red) dulu,” ujar Harmin yang kemudian menyalami orang-orang di sekitarnya dan lalu bergegas meninggalkan kantor Bawaslu.

Sementara itu, Restu, kepada awak media mengungkapkan, hari ini memang adalah jadwal permintaan keterangan atau klarifikasi Pj Bupati terkait laporan yang masuk ke Bawaslu Konawe. Selanjutnya kata dia, Bawaslu akan melakukan pemeriksaan aksi dan pihak terkait.

“Masih ada tiga orang saksi yang akan diperiksa. Setelah itu kami akan buat kajiannya apalah memenuhi unsur pelanggaran atau tidak,” jelasnya.

Restu menerangkan, ada 17 pertanyaan yang diberikan saat permintaan klarifikasi kepada Harmin Ramba. Ia juga menyebut jika keterangan yang diberikan masih kurang, pihaknya masih punya ruang untuk memanggil kembali yang berlangkutan.

“Berdasarkan peraturan Bawaslu, kami diberi waktu selama tujuh hari melakukan kajian sebelum menyimpulkan hasilnya. Hari ini sudah hari ketiga. Masih ada empat hari lagi. Namun kalau waktu tujuh hari ini kajiannya belum kelar, bisa diperpanjang tujuh hari lagi,” pungkasnya.

Penulis : Mar
Editor : Red

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *




LAINNYA
error: Content is protected !!