Bombana, Britakita.net
Pj Bupati Bombana, Edy Suharmanto, secara resmi membuka Musyawarah Kerja Daerah (Mukerda) ke-XII Wahdah Islamiyah Bombana pada Kamis (8/2/2024).
Dalam sambutannya, Edy Suharmanto mendorong pengurus untuk bekerja maksimal demi kemajuan organisasi dan kerjasama yang lebih erat, dengan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) untuk suksesnya program pembangunan.
“Kehadiran organisasi keagamaan ini menambah semangat kita dalam menjaga kedamaian daerah kita ini,” ungkapnya.
Sebab peran organisasi ke islaman di negara ini terkhusus di Bombana dengan keberadaan Wahdah Islamiyah ini dapat memainkan peran strategis dalam menyatukan umat beragama di Bombana dan mengimplementasikan program pembangunan.
Pj Bupati Bombana menekankan pentingnya peran organisasi ini sebagai juru damai di tengah perbedaan dan mengajak untuk menjaga organisasi guna menghasilkan keputusan terbaik.
Dikesempatan tersebut Pj Bupati Bombana menitipkan harapan agar Wahdah Islamiyah terus mengoptimalkan perannya sebagai penengah konflik agama di Bombana, menjaga semangat persaudaraan di kalangan umat Islam, dan tetap solid dalam menjalankan tugasnya.
“Saya berharap agar kita semua terus menjaga kedamaian antar umat beragama terlebih di kalangan masyarakat agar kita tetap solid dalam menatap masa depan wonua Bombana yang kita cintai bersama,” tutup Edy Suharmanto.
Tidak ada komentar