Korban Kecelakaan Terbanyak Generasi Millenial

waktu baca 2 menit
Senin, 18 Mar 2019 09:00 0 367 redaksi

Bombana, Britakita.id

Ruang Terbuka Hijau (RTH) Rumbia, Kabupaten Bombana mendadak menjadi lautan manusia, dimana masyarakat yang jumlahnya ribuan tersebut menghadiri Ribuan Masyarakat Hadiri Millenial Safety Road Festifal yang digelar Polres Bombana Minggu (17/3/19). Dimana dalam acara tersebut diramaukan oleh beberapa artis ibu kota.

Kegiatan yang dimulai Pukul 06.00 Wita ini diawali dengan jalan santai kurang lebih dua kilometer, yang diikuti oleh Bupati Bombana H Tafdil beserta jajaran dan Kapolres Bombana AKBP Andi Adnan Syafruddin.

Usai berjalan santai Bupati Bombana H. Tafdil yang didampingi istri Hj. Andi Nirwana Sabbu memberikan sambutannya. Dimana dalam sambutannya Bupati mengingatkan keselamatan dalam berkendara.

” Rilis PBB orang yang meninggal karena kecelakaan dari pada korban perang, teroris dan kriminal. Olehnya itu utamakan keselamatan, dan stop semua pemicu kecelakaan,” imbaunya.

Lanjut Bupati dua periode itu, yang dimaksud pemicu keselakaan adalah melanggar aturan-aturan lalulintas yang telah ditetapkan oleh pihak Kepolisian.

Korban Kecelakaan Terbanyak Generasi Millenial

(Antusias masyarakat saat mengikuti Millenial Sefty Road Fastival yang diselenggarakan oleh Polres Bombana)

” Kalau kita baik-baik bawa kendaraan, dan tidak melanggar insya Allah kita terhindar dari sesuatu yang tidak kita inginkan. Dan dengan adanya festifal ini kami berharap bisa meminimalisir angka kecelakaan,” tutupnya.

Kapolres Bombana, AKBP Andi Adnan Syafruddin yang juga memberikan sambutan menjelaskan tujuan digelarnya millenial sefty road festival untuk mengkampanyekan tertib dan menekan pelanggaran berlalu lintas pada generasi millenial. Pasalnya tingkat kecelakaan lalu lintas di Indonesia terbilang tinggi.

“Korban kecelakaan lalu lintas paling banyak adalah generasi millenial. Karena ituah kita menggelar kegiatan ini sebagai ajang sosilisasi kepada generasi millenial untuk menekan angka kecelakan lalu lintas. Selain itu dalam kegiatan ini juga digelar Deklarasi Millenial Road Safety guna mengkampanyekan tertib berlalu lintas menuju Indonesia gemilang,” jelasnya.

Laporan: Fendi

Penulis :
Editor :

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *




LAINNYA
error: Content is protected !!