HUT Kabupaten Bombana ke 16, H Tafdil Hadiahkan 29 Penghargaan Nasional

waktu baca 4 menit
Rabu, 18 Des 2019 16:48 0 275 redaksi

Bombana, Britakita.id

Konsisten dengan programnya yaitu meningkatkan pertumbuhan Kabupaten Bombana, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bombana melalui H Tafdil, dari tahun ketahun selalu mendapatkan Penghargaan Nasional. Terhitung dari tahun 2012 hingga 2019 Pemkab Bombana telah mendapatkan 29 penghargaan Nasional baik itu dari Presiden RI hingga beberapa Penghargaan Kememterian ataupan Organisasi tingkat Nasional.

29 penghargaan tersebut dipersembahkan H Tafdil sebagai Bupati Bombana yang meminpin Bombana selama Delapan tahun, yang diberikan pada Hari Ulang Tahun (HUT) Bombana ke 17. Dimana prestasi tersebut telah menunjukkan bahwa Kepemimpinan H Tafdil di Bombana adalah kepemimpinan yang iklas untuk mensejahtrahkan masyarakat Bombana.

Ditahun 2012 Pemkan Bombana berhasil mendapatkan dua penghargaan yaitu dari Penghargaan Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) RI atas penghargaan tercepat penyelesaian target perekaman e-KTP dan kedua penghargaan dari Presiden RI atas penghargaan produk beras diatas 5 persen.

Ditahun 2013 Pemkab Bombana mendapatkan penghargaan pertama dari Badan Pemerinka Keuangan (BPK) Republik Indonesia (RI) yaitu Onipi Wajar Dengan Pengeculaian (WDP) terhadap tata kelola aset dan keuangan tahun anggaran 2012. Ditahun 2014 Pemkab Bombana juga mendapapatkan penghargaan dari Kementerian Keuangan RI atas keberhasilannya menyusun dan menyajikan laporan keuangan tahub 2013 dengan capaian standar tertinggi dalam akuntansi dalam pelaporan keuangan Pemerintah.

HUT Kabupaten Bombana ke 16, H Tafdil Hadiahkan 29 Penghargaan Nasional

(Bupati Bombana, H Tafdil dan Wakil Bupati Bombana, Johan Salim)

Tahun 2015 Pemkab Bombana kembali menerima penghargaan sebanyak dua penghargaa pertama dari BPK RI atas penghargaan hasil pemeriksaan Laporan Keuangan Pemerintah Daerah tahun 2014. Penghargaan kedua dari Kementerian Keuangan RI yaitu penghargaan atas keberhasilan menyusun dan menyajikan laporan keuangan tahun 2014 dengan capaian standar tertinggi dalam akuntansi dan pelaporan keuangan Pemerintah.

Selanjutnya ditahu 2016 Pemkab Bombana berhasil mendapatkan tiga penghargaan, pertama dari BPK RI yaitu WTP terhadap tata kelola terhadap aset dan keuangan. Kedua penghargaan dari Kememterian Kesehatan (Kemenkes) RI dengan penghargaan Eliminasi Filarisasi dan ketiga penghargaan Kepala Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional RI, dengan penghargaan atas prestasi yang menonjol serta Kepemimpinannya dalam menggerakkan program kependudukan, keluarga berencana dan pengembangan keluarga untuk mewujudkan keluarga kecil bahagia sejahtera.

Tahun 2017 Pemkab Bombana mendapatkan dua penghargaan yaitu pertama Kementerian Keuangan RI, atas penghargaan keberhasilan menyusun dan menyajikan laporan keuangan tahun 2016 dengan capaian standar tertinggi dalam akuntansi dan pelaporan keuangan pemerintah. Dan kedua penghargaan dari Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan RI atas penghargaan peningkatan kinerja dalam wilayah Kabupaten Bombana tahun 2016-2017.

HUT Kabupaten Bombana ke 16, H Tafdil Hadiahkan 29 Penghargaan Nasional

(Bupati Bombana, H Tafdil saat memberikan paparan di disalah satu kegiatan di Kabupaten Bombana)

Ditahun 2018 Bombana berhasil menambah penghargaan dengan Enam Penghargaan. Diantaranya penghargaan yang diberikan BPK RI lagi-lagi WTP terhadap tata kelola terhadap aset dan keuangan, selanjutnya Penghargaan dari Kemendagri dengan penghargaan terintegrasinya Jaminan Kesehatan Nasional Kartu Indonesia Sehat (JKN-KIS).

Penghargaan selanjutnya ditahun 2018 adalah dua penghargaan dari Kemenkes RI dengan penghargaan pertama Eliminasi Malaria dan yang kedua penghargaan Pramesti atas keberhasilan dalam mengiplementasikan kawasan bebas rokok di Kabupaten Bombana. Kemudian penghargaan selanjutnya diberikan dari Direktur Utama BPJS Kesehatan dengan penghargaan mendukung tercapainya UHC program JKN-KIS lebih awal ditahub 2018 dan penghargaan terakhir dari Kementerian Perdagangan RI yaitu penghargaan Pasar Tertib Ukur dimana penghargaan ini diberikan karena konsistensi kinerja yang dilakukan Disperindakop Pemkab Bombana.

Ditahun 2019 penghargaan yang diterima lebih banyak dari tahun-tahun sebelumnya dengan 11 Penghargaan, yang pertama sama seperti tahun-tahun selalumnya yaitu penghargaan dari BPK RI yaitu WTP terhadap tata kelola terhadap aset dan keuangan. Kedua Penghargaan Presiden RI yaitu penghargaan Satya Lencana Pembangunan Bangunan bidang Kependudukam Keluarga Berancana dan Keluarga Bencana (KKBPK).

Ketiga penghargaan dari Organisasj Ikatan Guru Indonesia (IGI) RI yang diberikan langsung oleh IGI yaitu penghargaan Anugrah Pendidikan Indonesia (API). Keempat, penghargaan dari Kepala BPJS Ketenagakerjaan RI atas penghargaan Upaya Keikutsertaan Tenaga Kerja sebagai Peserta BPJS Ketenagakarjaan. Kelima dari Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumhan) RI atas penghargaan terbaik ketiga pengelolaan JDIH Se-Sultra.

Keenam Penghargaan diberikan oleh Kementerian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi (Kemendes PDTT) RI atas Penghargaan Dukungan Pelaksanaan Program Inovasi Desa tahun 2017 sampai 2019. Ketujuh kembali diberikan Kemendes PDTT atas penghargaan Harapan Tiga Tata Kelola Program Inovasi Desa. Kedepalan, Penghargaan diberikan Ombudsman RI yaitu Penghargaan Predikat Kepatuhan Tinggi Terhadap Standar Pelayanan Publik.

Selanjutnya penghargaan Kesembilan diberikan oleh Kepala Badan Kepegawaian Negara (BKN) RI atas Penghargaan Instansi yang menggunakan CAT BKN dalam Pelaksanaan Seleksi CPNS tahun 2018. Kesepuluh Kembali Pemkab Bombana mendapatkan penghargaan dari Kemenkumham RI atas penghargaan Kabupaten/Kota Peduli HAM yang diberikan bertepatan pada hari HAM sedua ke 71 tahun 2019.

Dan penghargaan terakhir ditahun 2019 atau yang Kesebelas adalah Penghargaan yang diberikan Kementerian Pertanian (Kememtan) RI dimana penghargaan tersebut diberikan karena Pemkab Bombana memenuhi tiga kategori. Pertama Mendukung Program Swasembada Gula Melalui pengenbangan Tebu Nasional, kedua Melaksanakan Pengembangan Komuditi melalui tanaman Pala, Kelapa Dalam, dan Cacau melalui APBD dan yang ketiga Melaksanakan Pembangunan Taman Teknologi Pertanian (TPP).

Ke 29 penghargaan tersebut adalah bukti konsistensi Pemkab Bombana dalam mengembangkan Pembangunan di Kabupaten Bombana melalui berbagai Sektor. Dan tentunya Penghargaan tersebut akan menjadi Suplemen jajaran Pemkab Bombana agar selalu bekerja konsosten dan tekun dalam mencapai tujuannya yaitu Bombana Sejahtera 2022.

Laporan: Fendi
Editor: Ruddi

Penulis :
Editor :




LAINNYA
error: Content is protected !!