317 Caleg Berebut 25 Kursi di DPRD Bombana

waktu baca 2 menit
Jumat, 3 Nov 2023 20:47 0 756 redaksi

Bombana, Britakita.net

Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Bombana mengumumkan Penetapan Calon Legislatif (Caleg) Bombana, yang diikuti oleh 317 Caleg dari 17 Partai Politik (Parpol). Yang berarti akan ada 292 Caleg  akan gugur dalam Pilcaleg 2024 nanti karena memperebutkan kuota yang hanya 25 Kursi saja.

Pengumuman penetapan calon itu dilakukan di aula kantor KPU Bombana yang di hadiri langsung Pj. Bupati Bombana, Burhanudin, Bawaslu dan Forkopimda pada hari Jumat (3/11/23).

Ketua KPU Bombana, Hasdin Nompo yang memimpin kegitan tersebut mengungkapkan bahwa penetapan calon kontestan pada Pilcaleg Bombana pada tahun 2024 mendatang, di ikuti oleh 17 Partai Politik (Parpol) yang telah memenuhi syarat dan telah melakukan beberapa kali verifikasi dan evaluasi. Dimana dari 17 Parpol ada 317 orang yang mengikuti Pilcaleg Februari 2024 nanti.

“Sebagai penyelenggara pemilihan umum KPU bersama Bawaslu telah melakukan beberapa pleno mulai dari pendaftaran, penetapan calon sementara  hingga penetapan kontestan peserta pemilu pada pemilihan pada bulan Februari tahun 2024 mendatang,” urai mantan Komisioner Bawaslu Bombana itu.

Usai penetapan calon pesera pemilu, Hasdin Nompo mengatakan bahwa dalam penetapan calon peserta pemilu tersebut bila masih ada yang di anggap ada Parpol peserta pemilu yang kuarang puas atas penetapan tersebut pihaknya memberikan ruang untuk melakukan aduan terhadap Bawaslu Bombana

“Pada pleno penetapan calon peserta pemilu tahun 2024 mendatang jika ada yang keberatan atau sengketa Maka KPU dan Bawaslu memberi waktu 3 kali 24 jam   untuk lakukan keberatan di Bawaslu Bombana,” ujar Ketua KPU.

Hasdin juga mengungkapkan bahwa terlaksananya kegiatan proses pencalonan hingga penetapan calon peserta pemilu tentu mendapat dukungan penuh dari pemerintah daerah terutama dalam hal anggaran.

“ Tentunya KPU Bombana saat ini sangat bersyukur karena di dukung penuh oleh pemerintah daerah, tentunya kehadiran pemerintah saat ini sangat mendukung terlaksananya pemilihan tahun 2024 mendatang,” ungkap Hasdin Nompo

Ditempat yang sama PJ Bupati Bombana, Burhanuddin yang hadir langsung di pleno penetapan peserta calon anggota legislatif mengatakan sebagai pembina politik wajib menghimbau kepada peserta pemilu untuk memberikan satu kepastian  terselenggaranya pesta demokrasi Lima tahun tersebut berjalan damai dan tentram.

“Sebagai pimpinan yang di beri amanah tentunya Tugas pemerintah daerah hanya melaksanakan aturan,” jelas Burhanudin

“Saya pastikan netralisasi ASN pada pemilihan tahun 2024, untuk menjaga ketertiban dan keamana daerah,” tutup Burhanudin.

Penulis : Fendi
Editor : Red

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *




LAINNYA
error: Content is protected !!