20.824 Warga Konawe Telah Divaksin

waktu baca 3 menit
Rabu, 30 Jun 2021 22:54 0 164 redaksi

Konawe, Britakita.net

Pemerintah Daerah (Pemda) Konawe, Sulawesi Tenggara (Sultra) menggelar vaksinasi massal di pelataran Kantor Bupati Konawe, Rabu (30/6/21). Agenda tersebut merupakan bagian untuk menyukseskan program satu juta vaksin dari pemerintahan presiden Jokowi.

Pelaksanaan vaksinasi massal tersebut, disaksikan langsung secara virtual oleh Presiden Republik Indonesia Joko Widodo yang berada di Kantor Gubernur Sulawesi Tenggara sebelum membuka Musyawarah Nasional (Munas) VIII Kamar Dagang dan Industri Indonesia (Kadin) di pelataran Masjid Al Alam Kendari.

Jokowi juga menyapa secara virtual beberapa daerah yang menjalani vaksinasi massal. Ia berharap vaksinasi yang dilakukan beberapa daerah di Sultra dapat menjadi bagian suksesi program satu juta vaksin di Indonesia. Ada empat daerah di Sultra yang menggelar program vaksinasi massal, yakni Konawe, Kendari, Konsel dan Bombana.

20.824 Warga Konawe Telah Divaksin

Warga Konawe yang mengantri untuk mengikuti Vaksin yang digelar oleh Pemkab Konawe

Sekda Konawe, Ferdinand Sapan yang ditemui dalam kegiatan vaksinasi menyampaikan, kegiatan itu merupakan upaya pemerintah pusat dan pemerintah daerah melakukan vaksinasi dalam rangka percepatan atau pencegahan penularan virus Covid-19.

“Target kita hari ini adalah 1000 orang. Untuk yang melakukan vaksinasi di pelataran kantor bupati, target kita 500 orang, dan 500 lagi itu di Kecamatan,” ungkapnya.

Dirinya berharap akan kesadaran dari masyarakat itu sendiri, karena menurutnya penyakit seperti ini tidak memilih siapa orang itu. Tetapi bagaimana imunitas orang tersebut.

“Kalau misalkan vaksin itu sudah dilaksanakan dan diterima oleh seluruh masyarakat, saya yakin bahwa imunitas nya bertambah dan penularannya makin kecil. Makanya kami terus mengimbau warga untuk ikut menyukseskan program vaksinasi,” kata mantan Kepala BPKAD Konawe itu.

20.824 Warga Konawe Telah Divaksin

Sekda Konawe, Ferdinan bersama Forkopimda saat memantau Vaksinasi

Ketua Gugus Tugas Penanganan Covid-19 Konawe ini menambahkan, bagi warga yang tidak sempat hadir di pelataran kantor daerah untuk melakukan vaksinasi massal ini. Ia mengimbau agar melakukan vaksinasi di kecamatan masing-masing.

“Jadi bagi warga yang tidak sempat vaksin hari ini. Bisa langsung ke kantor camat terdekat. Karena, kami juga membuka vaksinasi massal di 26 Puskesmas se-Kabupaten Konawe,” pungkas Jenderal ASN Konawe itu.

Sementara itu, Koordinator Pelaksana Vaksin Dinkes Konawe, Wiwin mengatakan, berdasarkan data per 28 Juni 2021, vaksinasi dilakukan dengan tiga sasaran. Sasaran pertama, tenaga kesehatan (Nakes) dengan total 1.839 orang.

Sementara untuk sasaran kedua, yakni pegawai layanan publik. Pada layanan publik sudah sekitar 18.133 orang yang telah di vaksinasi. Sasaran ketiga adalah lansia, dengan jumlah yang telah divaksin sebanyak 852 orang.

20.824 Warga Konawe Telah Divaksin

“Jadi total keseluruhan yang melakukan vaksinasi untuk wilayah Kabupaten Konawe 20.824 orang,” bebernya.

Selama 2020, Kasus covid-19 di kabupaten Konawe berjumlah 486 orang, dengan status sembuh sebanyak 470 orang dan meninggalkan 16 orang. Sementara itu, kasus covid-19 di 2021 berjumlah 203, dengan status sembuh sebanyak 118 orang, sedangkan status meninggalkan 6 orang dan yang sedang perawatan/pengawasan sebanyak 79 orang.

Laporan: Rudi
Editor: Komar

Penulis :
Editor :

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *




LAINNYA
error: Content is protected !!