Pangdam XIV/Hasanuddin Siapkan Makanan Sahur dan Berbuka Masyarakat Terdampak Covid-19

waktu baca 1 menit
Kamis, 23 Apr 2020 21:14 0 307 redaksi

Makassar, Britakita.id

Memasuki Bulan Ramadhan 1441 Hijriyah umat muslim di perhadapkan wabah Virus Corona, namun hal tersebut tak membuat jajaran Kodam XIV/Hasanuddin untuk terus bekerja membantu masyarakat menghadapi pandemi Covid-19. Dimana selama di Bulan Puasa, dibawah tongkat Komando MayJen TNI Andi Sumangerukka, jajaran Kodam XIV/Hasanuddin akan menyediakan makanan sahur hingga berbuka puasa masyarakat terdampak Covid-19 di Sulsel.

Pangdam XIV/Hasanuddin MayJen TNI Andi Sumangerukka yang ditemui saat meninjau dapur umum Kodam Hasanuddin, mengatakan jajaranya kini telah standby untuk menyiapkan makanan Sahur dan berbuka puasa.

” Jadi saya mengecek kesiapan dapur umum, dimana dapur ini akan terus digunakan khusus di Bulan Ramadhan ini,” ujarnya.

Lanjut mantan Danrem 143/HaluOleo (HO) itu mengatakan dalam pembagian makanan tersebut akan dilakukan dua sekmen. Pertama saat sahur dan saat berbuka puasa, sedangkan untuk masyarakat yang tidak berpuasa akan dilakukan secara normal.

“Jadi pembangian makanan ini terkhusus pada masyarakat yang terdampak Covid-19,” katanya.

Untuk diketahui sesuai kesepakatan Gugus Tugas Pencegahan Covid-19 Sulsel, Kodam Hasanuddin membagikan makanan selama Wabah Covid-19 tiga Kecamatan di Kota Makassar, Sulsel dalam pembagian makanan yaitu Kecamatan Tamalanrea, Manggala dan Kecamatan Biringkanayya.

Laporan: Jusmadi

Editor: Ruddi

Penulis :
Editor :




LAINNYA
error: Content is protected !!