Hotel Claro Indentifikasi Kerusakan Akibat Kekacauan Kongres V PAN

waktu baca 2 menit
Rabu, 12 Feb 2020 11:25 0 278 redaksi

Kendari, Britakita.id

Pihak Management Hotel Claro Kendari kini sedang mengidentifikasi kerusakan-kerusakan akibat kekacauan yang terjadi saat Kongres V PAN. Dimana diketahui saat rapat pleno perdana Pemilihan Ketua Umum (Ketum) PAN terjadi aksi saling lempar kursi yang membut beberapa fasilitas hotel menjadi rusak.

Hal tersebut diungkapkan Publik Speaking Manager Claro Kendari Richi, bahwa pihak Claro Kendari telah berkomitmen untuk menyukseskan kegiatan Kongres V PAN.

” Suatu kehormatan bagi kami pihak Claro Kendari dipercayakan untuk memfalisitasi acara besar skala Nasional seperti Kongres V PAN. Olehnya itu suksesnya kegiatan hingga akhir adalah tanggung jawab kami,” paparnya.

Terkait insiden yang diluar prediksi seperti yang terjadi Selasa, (12/2/20) saat pembukaan Pleno Pemilihan Ketum DPP PAN. Dimana ada aksi saling lempar kursi antara pendukung Calon Ketum (Caketum) karena adanya miskomunikasi.

” Panitia Kongres V PAN dengan kami pihak hotel, telah berkomitmen bahwa jika ada kerusakan fasilitas hotel yang dilakukan peserta Kongres, maka pihak Panitia akan siap melakukan ganti rugi,” katanya.

Pria berkacamata itu juga mengatakan pihak Hotel Claro akan melakukan pengkajian terhadap fasilitas hotel yang rusak. Kemudian akan diserahkan kepada panitia Kongres untuk melakukan ganti rugi.

“Kami akan mengkaji kembali kerugian selama Kongres V PAN berlangsung. Mana saja fasilitas yang harus digantikan oleh panitia Kongres,”tutupnya.

Laporan: Julpan
Editor: Ruddi

Penulis :
Editor :




LAINNYA
error: Content is protected !!